Keliling Pasar Babinsa Koramil 03 Banjarejo Berikan Imbauan Prokes dan Bagikan Masker

    Keliling Pasar Babinsa Koramil  03 Banjarejo Berikan Imbauan Prokes dan Bagikan Masker
    Anggota Koramil 03/Banjarejo Kodim 0721/Blora sampai berkeliling ke pasar demi memberikan edukasi tentang pentingnya mematuhi protokol kesehatan sambil membagikan masker secara gratis ke penjual dan pengunjung pasar Banjarejo, Senin (13/6/2022).

    BLORA - Dalam rangka mencegah penyebaran Covid-19 di wilayah Kecamatan Banjarejo, anggota Koramil 03/Banjarejo Kodim 0721/Blora sampai berkeliling ke pasar demi memberikan edukasi tentang pentingnya mematuhi protokol kesehatan sambil membagikan masker secara gratis ke penjual dan pengunjung pasar, Senin (13/6/2022).

    Pembagian masker gratis tersebut dilakukan Serka Rubadi bersama 3 orang anggota dari Koramil 03/Banjarejo yang tergabung dalam Satgas penanggulangan Covid-19.

    Dengan mengelilingi Pasar Banjarejo Serka Rubadi bersama anggota membagikan masker kepada pedagang maupun pengunjung pasar yang kedapatan tidak memakai masker.

    Serka Rubadi mewakili Danramil 03/Banjarejo Kapten Inf Darmanto mengatakan, kegiatan ini dilakukan guna mencegah dan memutus mata rantai penularan virus Covid-19 khususnya di wilayah Kecamatan Banjarejo, serta untuk mengantisipasi terhadap penularan Covid-19 bagi pengunjung dan penjual serta pengguna jalan di seputaran Pasar.

    Rubadi juga menjelaskan, "Selain membagikan masker, kita juga memberikan penyuluhan dan edukasi ke warga yang ada di pasar tentang pentingnya mematuhi disiplin prokes, dan menghimbau warga agar tetap menggunakan masker saat melakukan aktifitas di tempat keramaian, " ujarnya.

    Lebih lanjut Serka Rubadi mengingatkan agar warga tidak kendor dalam menerapkan protokol kesehatan khususnya penggunaan masker setiap melakukan aktivitas di tempat ramai. 

    “Masker tidak hanya melindungi diri sendiri, tetapi juga melindungi orang lain dan keluarga, " pungkasnya.

    Blora Bagi Masker Kodim Blora
    Purwanto

    Purwanto

    Artikel Sebelumnya

    Jaga Kearifan lokal Babinsa Koramil 01/Blora,...

    Artikel Berikutnya

    Saka Wira Kartika Binaan Koramil 01/Blora...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Panglima TNI Dampingi Menhan Terima Kunjungan Kepala Staf Gabungan Militer Tiongkok
    Dukung Program Ketahanan Pangan, Babinsa Koramil 1710-02/Timika Bantu Warganya Dalam Memanen Jagung
    Terima Kunjungan Kepala BPOM, Kapolri Pastikan Sinergi Penindakan Mafia
    Kapolda Papua Kerahkan Satgas Operasi Damai Cartenz untuk Kejar Pelaku Kekerasan Bersenjata di Yalimo

    Ikuti Kami